Share

Legenda Timnas Indonesia Ricky Yacobi Meninggal Dunia, Ketum PSSI Kirim Doa

Djairan, iNews · Sabtu 21 November 2020 13:02 WIB
https: img.okezone.com content 2020 11 21 49 2313586 legenda-timnas-indonesia-ricky-yacobi-meninggal-dunia-ketum-pssi-kirim-doa-PRj6Qn7nsQ.jpg Kolase Ricky Yacobi. (Foto/PSSI)
A A A

JAKARTA – Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Mochamad Iriawan menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya legenda Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Ricky Yacobi. Dia juga mendoakan agar keluarga diberi kesabaran setelah berpulangnya Ricky, yang merupakan pria kelahiran Medan Sumatera Utara.

Iriawan menyampaikan berduka cita melalui akun media sosialnya (Twitter dan Instagram). Ia juga mendoakan semoga amal ibadah Ricky diterima oleh Tuhan.

Baca juga: Ini Jumlah Gol Ricky Yacobi Bersama Timnas Indonesia

“Turut berduka cita atas wafatnya (mantan penyerang timnas Indonesia) Ricky Yacobi,” tulis Iriawan di Twitter.

“Semoga Amal ibadahnya diterima di sisi Tuhan dan diampuni segala dosanya. Dibukakan pintu surga. Serta Keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberi kesabaran dan keikhlasan. Amin. Selamat Jalan Legenda!” tambah dia.

Ricky Yacobi meniggal saat bermain sepakbola di salah satu lapangan di kompleks Gelora Bung Karno. Berdasarkan kabar yang didapat, Ricky Yacobi mengalami serangan jantung usai mencetak gol.

“Innalilahi wainnailaihi rojiun, telah meninggal dunia sahabat dan pemain Nasional kita bang Ricky Yacobi di RS Mintoharjo. Semoga Almarhum meninggal dalam keadaan Husnul Khatimah,” tulis pesan singkat yang diterima Okezone.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Ricky memperkuat Timnas Indonesia sejak 1985 hingga 1991. Salah pencapaian terbaiknya adalah mempersembahkan medali emas bagi Indonesia di ajang SEA Games 1987.

Selama memperkuat Timnas Indonesia, Ricky Yacobi cukup produktif dalam mencetak gol. Dia mencetak 15 gol dari 31 penampilannya.

Salah satu gol yang paling dikenang terjadi saat Timnas Indonesia berlaga di ajang Asian Games 1986 di Seoul, Korea Selatan. Ricky dan kolega berhasil membawa Timnas Indonesia hingga babak semifinal.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini