Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 10 Jul 2017 - 20:02:21 WIB
Bagikan Berita ini :

Komnas HAM: Penyerang Hermansyah Bukan Orang Biasa

62hermansyah.jpg
Ahli telematika alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) Hermansyah (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Komisi Nasional Hak Azasi Manusia (Komnas HAM) mengatakan penyerangan terhadap ahli telematika alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) Hermansyah di tol Jagorawi, Minggu (9/7/2017) dini hari, tidak dilakukan oleh orang biasa.

"Tidak dilakukan oleh orang biasa dan dari testimoni keluarga, sudah diintai sebelumnya," kata Komisioner Komnas HAM Bidang Mediasi, Manager Nasution, di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto Jakarta Pusat, Senin (10/7/2017).

Manager mengatakan saat ini kondisi Hermansyah yang berada di ruang ICU VIP dan oleh pihak manajemen rumah sakit tidak diperbolehkan ditemui.

"Sulit untuk membantah persepsi publik kalau ada orang di titik - titik tertentu dengan itu kalau tidak cepat bisa kehabisan darah dan potensi untuk shut up'," kata Manager.

Patut diduga bahwa kasus yang menimpa Hermansyah tersebut bukan kriminal biasa. Sebab, penusukan yang menimpa Hermansyah pada titik vital seperti tusukan pada leher dan telapak tangan kiri serta kepala.

"Komnas HAM memastikan kehadiran negara untuk menjamin rasa aman buat warga negaranya. Maka kita berharap pihak polisi profesional dan mandiri," kata Manager.

Hermansyah sebelumnya dilarikan ke Rumah Sakit Hermina Depok, Jawa Barat. Dia merupakan saksi ahli telematika dan kerap mengkritisi berjalannya kasus dugaan chat mesum via aplikasi WhatsApp (WA) yang melibatkan Habib Rizieq Shihab dan Firza Husein. (plt/ant)

tag: #komnas-ham  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
RAMADHAN 2025 H ABDUL WACHID
advertisement
DOMPET DHUAFA RAMADHAN PALESTIN
advertisement
RAMADHAN 2025 M HAEKAL
advertisement
RAMADHAN 2025 AHMAD NAJIB Q
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Dukung Transaksi Non Tunai, Bank DKI Raih Penghargaan Digital Brand

Oleh Sahlan Ake
pada hari Sabtu, 22 Mar 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sebagai apresiasi atas upaya Bank DKI yang terus mendorong transaksi non tunai, Bank DKI kembali meraih penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand ...
Berita

Peduli Korban Banjir, Waka MPR Salurkan Bantuan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR RI yang juga Anggota DPD RI Dapil Sulawesi Tengah, Abcandra Muhammad Akbar Supratman, SH, turun langsung menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir ...