Resep Klepon / Buah Malaka / Buah Rom-rom

Isma Aes
Isma Aes @cook_7996773
Jakarta

Kalo bulan puasa, jajanan satu ini bakal banyak peminatnya krna manis2nya ituu😚. Tapi, drpd beli yg ga terjamin hygiene, buat sendiri ternyata juga gampang kok😊

Edit resep
Bagikan

Bahan-bahan

25 buah
  1. 250 gram Tepung pulut/ketan
  2. secukupnya Garam
  3. secukupnya Gula merah
  4. 3 lembar daun pandan
  5. 4 lembar daun suji
  6. Kelapa parut

Cara Membuat

  1. 1

    Kukus kelapa parut agar tidak cepat basi

  2. 2

    Blender daun pandan dan daun suji dengan sedikit air, kemudian saring agar terpisah dari ampasnya.

  3. 3

    Campurkan ke dalam wadah: tepung ketan dan sejumput garam. Tambahkan sedkit demi sedikit air daun pandan dan daun suji yg telah di blender tadi. Aduk hingga adonan kalis dan dapat di bentuk.

  4. 4

    Ambil sedikit adonan klepon, pipihkan dan isi dengan irisan gula merah, kemudian bulatkan. (jgn sampai isinya bocor)

  5. 5

    Setelah itu, rebus klepon dengan air mendidih. Jika sudah naik/mengapung ke atas artinya sudah matang

  6. 6

    Angkat dan tiriskan kemudian balur dengan kelapa parut.

  7. 7

    Buah malaka selesai dan siap di sajikan😊

Reaksi

Edit resep
Bagikan

Komentar

Ditulis oleh

Isma Aes
Isma Aes @cook_7996773
pada
Jakarta
Hanya seorang ibu rumah tangga yg suka memanjakan lidah suami dan keluarga❤

Resep Serupa