Jawab Pertanyaan Rizal Ramli, Nelayan Sebut Ahok Berbohong

Kompas.com - 04/05/2016, 17:02 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Menko Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli sempat menemui warga Muara Angke di Pasar Ikan Muara Angke seusai meninjau Pulau C dan D, Rabu (4/5/2016).

Saat itu, Rizal menanyakan sejumlah hal yang perlu diklarifikasi. Salah satunya soal pernyataan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama bahwa ikan di Teluk Jakarta sudah tidak ada.

"Saya minta klarifikasi, apa benar di sini sudah tidak ada ikannya?" tanya Rizal kepada nelayan.

Baca juga: RUU TNI Sah Jadi Undang-Undang, Ini Poin-poin Perubahannya

"Ada ikan, Pak. Ahok bohong itu. Kami pernah bawa ikan dari sini ke Balai Kota. Tanya sama dia, atau dia suruh ke sini saja," jawab para nelayan atas pertanyaan Rizal.

Mendengar hal itu, Rizal kemudian menanyakan hasil laut yang dapat diperoleh dari nelayan Muara Angke untuk DKI Jakarta. Sontak, para nelayan langsung menyambut dengan menyebutkan beberapa hasil laut dari Muara Angke.

"Banyak, Pak. Ada cumi, ada udang, ikan-ikan kecil buat diasinin, banyak, Pak. Akan tetapi, gara-gara reklamasi, jadi sedikit dan susah," jawab nelayan.

Baca juga: Ajak JPU Berlogika, Tom Lembong: Kalau Impor Gula Bukan untuk Industri, Apa Urusannya Sama Kemenperin?

Rizal menyampaikan bahwa jangan sampai ada pihak-pihak yang akan merenggut hak nelayan untuk mendapatkan pekerjaan dan memenuhi kebutuhan hidup mereka.

"Intinya, saya tidak mau kalau di sini masih produktif, tetapi sudah dilarang-larang untuk mencari ikan, apalagi sampai ada pengambilan hak. Saya jelas tidak mau," ujar Rizal. (Dennis Destryawan)

Kompas TV Para Nelayan Tuntut Reklamasi Dihentikan
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Terkini Lainnya

komentar di artikel lainnya
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau