Jokowi Undang Kapolri dan KPK Bahas Strategi Pemberantasan Korupsi

Jokowi Undang Kapolri dan KPK Bahas Strategi Pemberantasan Korupsi

Ray Jordan - detikNews
Jumat, 19 Jun 2015 14:20 WIB
Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang sejumlah kepala negara seperti KPK dan Polri ke Kantor Presiden. Jokowi akan menggelar rapat terkait pemberantasan korupsi.

Rapat digelar di Kantor Presiden. Para pejabat negara yang ikut rapat ini mulai tampak di Kompleks Istana Presiden, Jakarta Pusat, sekitar pukul 13.55 WIB, Jumat (19/6/2015).

Informasi yang dihimpun, rapat tersebut membahas strategi nasional pencegahan dan pemberantasan korupsi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pejabat yang hadir di antaranya Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti, Plt Ketua KPK Taufiequrrachman Ruki, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Menkopolhukam Tedjo Edhy Purdijatno. (rjo/vid)