'FILOSOFI KOPI' Bikin Rio Dewanto Makin Belajar Soal Bisnis

'FILOSOFI KOPI' Bikin Rio Dewanto Makin Belajar Soal Bisnis Rio Dewanto ©Budy Santoso/KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Membuka penampilannya di 2015 lewat film CJR THE MOVIE, aktor Rio Dewanto siap berlanjut ke FILOSOFI KOPI. Kendati sudah membintangi 15 judul film dalam waktu lima tahun terakhir, Rio rupanya masih belajar akting kepada aktor senior Tio Pakusadewo.

"Terlibat di FILOSOFI KOPI karena memang dari dulu gue pengen main di film arahannya Angga Dwimas Sasongko. Apalagi ini film diangkat dari novelnya Dewi Lestari, jadi pas ditawarin langsung oke aja. Uniknya ini bukan sekedar film, tetapi nanti juga ada bisnisnya dalam bentuk kedai Filosofi Kopi di Melawai," papar Rio.

Suami Atiqah Hasiholan ini pun mengaku bahwa setiap akhir pekan akan ikut terlibat dalam kedai tersebut. Tak melulu belajar meracik kopi, Rio rupanya lebih belajar mengenai bisnis dan mengurusi interior kedai.

Pemain film FILOSOFI KOPI ©Budy Santoso/KapanLagi.com®

"Terjun ke dunia bisnis itu ketika ada peluang, kenapa nggak mencoba? Masih banyak rencana gue ke depannya, sempet bisnis sapi juga. Cuma kalau menangani makhluk hidup butuh perhatian khusus kan? Nah gue jarang ke kandang sapi, jadi kurang berhasil," ungkap pria berusia 27 tahun ini.

Meskipun bisnis diakui Rio sangat menggiurkan, rupanya kini dirinya memilih untuk fokus di dunia akting. Wah, sepertinya kalau Rio bakal jadi seorang pengusaha muda, fans akan semakin histeris padanya ya?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/hen/aia)

Editor:

Arai Amelya

REKOMENDASI
TRENDING